Brits Hotel Karawang Hadirkan Spirit “Discover Comfort" : Kenyamanan yang Dieksplorasi, Dikenang, dan Dirindukan
Brits Hotel Karawang Hadirkan Spirit “Discover Comfort" : Kenyamanan yang Dieksplorasi, Dikenang, dan Dirindukan
Karawang — Di tengah dinamika Karawang sebagai kawasan industri, bisnis, dan mobilitas pelaku ekonomi tinggi, kebutuhan akan sebuah ruang bertemu berdiskusi meninap yang tidak sekadar nyaman, namun juga bermakna, menjadi semakin relevan. Menjawab tantangan tersebut, Brits Hotel Karawang memperkenalkan dan menghidupkan sebuah identitas brand yang kuat: “Discover Comfort.”
Lebih dari sekadar slogan teoritis, Discover Comfort dimaknai sebagai semangat eksplorasi berkelanjutan dalam menghadirkan ragam kenyamanan bagi setiap tamu. Sebuah konsep yang dinamis berkelanjutan dengan cara terus mengeksporasi level kenyamanan seiring kebutuhan, karakter, dan pengalaman personal setiap pengunjung. Karena kami ingin menjadi bagian dari cerita pengunjung" kami.

Dalam wawancara khusus, Ahmad Diinto Sujiwo, Executive Assistant Manager Brits Hotel Karawang, menjelaskan bahwa brand identity ini lahir dari refleksi mendalam terhadap sikap adaptif hotel dengan ekspektasi tamu.
“Kami tidak ingin kenyamanan itu berhenti pada empuknya kasur atau dinginnya AC ataupun makanan yang lezat dan staff yang ramah. Discover Comfort adalah bagaimana kami mengamati memperhatikan dan mengeksporasi level kenyamanan tamu, vice versa, tamu juga akan menemukan level kenyamanan yang unik dan mengenang ketika di Brits Hotel Karawang, saya menyebutnya Look beyond the lobby ." ujar Diinto.
Semangat Discover Comfort ini kemudian diwujudkan secara konkret dalam berbagai lini evaluasi produk dan layanan. Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah Redesign ambience kamar dengan menghadirkan suasana yang lebih hangat dan sleep friendly.
Reinventing menu makanan dengan pendekatan bahan-bahan Nusantara yang variatif dengan diolah secara unik dengan karakter rasa yang tebal dan berani.
“Kami ingin tamu merasa ‘pulang’ lewat rasa, tapi tetap menemukan sesuatu yang unik. Bahan lokal kami angkat, kami olah dengan teknik dan presentasi yang menonjolkan Craftmanship ,” jelas Diinto.
Langkah ini sekaligus menjadi bentuk dukungan terhadap kekayaan kuliner lokal, sekaligus memperkuat identitas hotel sebagai ruang yang menarik kuliner nusantara yang membumi namun tetap berkelas.
Reforming Market Blend dan Customed Needs
Dalam menghadapi pasar yang semakin beragam, Brits Hotel Karawang juga melakukan reforming market blend, memperluas segmen pasar dengan pendekatan kebutuhan yang lebih customed dan personal.
“Tidak bisa lagi hanya one-size-fits-all. Kami belajar mendengarkan kebutuhan, membaca data, dan memahami karakter level kenyamanan tamu. Dari corporate, government, komunitas, hingga keluarga—masing-masing kami layani dengan pendekatan constomized ” ungkapnya. Saat ini kami melayani bisnis sampai ke Outside Catering, Employee Catering, bahkaan penetrasi pasar kami lakukan untuk memberikan pengalaman drive-thru customer hub seperti Pop-Up Wedding Showcase .
Pendekatan ini diperkuat dengan Revolting Customer Relationship , yakni memelihara networking berkelanjutan, community empowering, dan kolaborasi jangka panjang.
Tujuan Akhir spirit Discover Comfort yang kami gencarkan adalah : Rasa Takjub, Rasa Terkenang, dan Rasa Rindu
Semua upaya tersebut, menurut Diinto, bermuara pada satu tujuan emosional yang sederhana namun kuat.
“Kami ingin tamu merasa takjub saat hadir, terkenang saat selesai, dan rindu saat jauh. Jika perasaan itu muncul, berarti Discover Comfort benar-benar tercapai
Narasi Visual: Menangkap Spirit dalam Diam
Semangat Discover Comfort Spirit juga terekam kuat dalam rangkaian foto artistik hasil jepretan Surbakti Johanes, atau akrab disapa Jo, fotografer profesional sekaligus leader Karawang Photographer Community (KPC).
Melalui komposisi hitam-putih dan permainan cahaya yang kontras, Jo menangkap sisi kontemplatif dan elegan dari karakter hotel. Garis-garis vertikal, ruang gelap, dan ekspresi subjek yang tenang menjadi simbol eksplorasi kenyamanan yang tidak riuh, namun dalam.
“Foto-foto ini bukan tentang keramaian hotel, tapi tentang perasaan saat seseorang benar-benar ‘hadir’ dan nyaman dengan dirinya sendiri,” ujar Jo dalam keterangannya.
Visual tersebut selaras dengan filosofi Discover Comfort Spirit—bahwa kenyamanan sejati seringkali hadir dalam kesederhanaan, ketenangan, dan ruang untuk bernapas.
Melangkah ke Depan
Dengan identitas brand yang semakin matang, Brits Hotel Karawang menegaskan posisinya bukan hanya sebagai tempat menginap, melainkan sebagai ruang pengalaman. Ruang di mana kenyamanan terus dieksplorasi, hubungan terus dibangun, dan kenangan tercipta secara alami.
Sebagaimana ditutup oleh Diinto,
“Kami tidak berhenti
pada apa yang sudah baik. Kami akan terus mencari bentuk kenyamanan
berikutnya—bersama tamu, komunitas, dan Karawang itu sendiri.”
📱Hot Line WhatsApp Chat
+6281110013268
https://britshotels.com